WELCOME TO MY BLOG

SELAMAT DATANG DAN SEMOGA MEMBERI MANFAAT

The Beautiful Sceneries

Sabtu, 01 Maret 2014

Sombong Adalah Warisan dari Iblis



           Sombong adalah sebuah kata yang mengandung sifat yang sangat buruk. Sombong inilah merupakan dosa yang paling pertama dibuat oleh makhluk Allah yang bernama iblis, dalam Alquran Allah berfirman :

وَإِذْ قُلْنَا لِلْمَلاَئِكَةِ اسْجُدُواْ لآدَمَ فَسَجَدُواْ إِلاَّ إِبْلِيسَ أَبَى وَاسْتَكْبَرَ وَكَانَ مِنَ الْكَافِرِينَ

Artinya : “Dan (ingatlah) ketika Kami berfirman kepada Para Malaikat: “Sujudlah kamu kepada Adam,” Maka sujudlah mereka kecuali Iblis; ia enggan dan takabur dan adalah ia Termasuk golongan orang-orang yang kafir. (QS. Al Baqoroh : 34)
        
       Kenapa Iblis tidak mau sujud kepada Adam? Jawabannya adalah karena ia sombong, ia merasa lebih baik dari pada adam, bahkan ia berani mebantah Allah dengan berargumen bahwa dia lebih mulia dari Adam, dia terbuat dari api sementara Adam terbuat dari tanah. Seperti yang Allah firmankan dalam Al-Quran surat Al A'raf ayat 12,
"Dan Allah berfirman,"Apa yang menyebabkan kamu tidak mau bersujud kepada Adam, ketika Aku perintahkan?"  Iblis menjawab,"Aku lebih baik daripada dia (Adam); engkau ciptakan aku dari api sedangkan dia (Adam) Engkau ciptakan dari tanah"

          Tidak ada perbedaan dikalangan para ulama bahwa perbuatan iblis yang tidak bersujud kepada Adam as menjadikan dirinya diusir dari surga, sebagaimana firman-Nya :
قَالَ فَاخْرُجْ مِنْهَا فَإِنَّكَ رَجِيمٌ
وَإِنَّ عَلَيْكَ لَعْنَتِي إِلَى يَوْمِ الدِّينِ
Artinya : “Allah berfirman: “Maka keluarlah kamu dari surga; Sesungguhnya kamu adalah orang yang terkutuk, Sesungguhnya kutukan-Ku tetap atasmu sampai hari pembalasan”. (QS. Shaad : 77 – 78)

       Lihat!!! Apa konsekensi yang ditimbulkan oleh sifat sombong?? Tidak lain hanyalah murka dan kutukan Allah sampai hari pembalasan, diusir dari surga dan kemudian diakhirat dimasukkan kedalam neraka. Nauzubillahiminzalik. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar